Jogja City Mall Kebanggan Baru Jogja

Kehadiran mall di kota Jogja saat ini sudah seperti jamur. Di tahun 2015 ini saja ada kurang lebih 3 mall yang mulai beroperasi. Ada Jogja City Mall atau lebih dikenal JCM, ada Hartono Mall Jogja yang baru beroperasi bulan mei kemarin dan ada juga Lippo Mall yang sudah beroperasi lebih dahulu. Ke tiga mall ini diharapkan bisa membuat Jogja makin Istimewa.

Jogja City Mall adalah mall yang berlokasi di jalan magelang km 5,8, Sinduadi, Sleman, Yogyakarta. Lokasinya sangat strategis karena dekat pula dengan Sahid Rich Hotel dan juga Kampus MMTC Yogyakarta. Di kawasan jalan Magelang Km 6 memang banyak tempat – tempat hiburan juga serta food court dan pusat perbelanjaan lainnya.

Jogja City Mall

Ada yang unik dari Jogja City Mall ini yaitu arsitektur bangunannya yang memadukan gaya arsitektur Romawi dengan gaya Kraton Kolonial khas Jogja. Joga City Mall dibangun di atas lahan seluas 2,8 Hektare dengan bangunan 5 lantai dan juga basement untuk ruang parkir denga kapasitas 1.500 mobil dan 1.500 motor.

Jogja City Mall
Jogja City Mall, sumber: pegipegi.com

Untuk talent – talent yang ada di Jogja City Mall ada Empire XXI, Hypermart, Matahari, Amazone, Starbuck, J.CO Donuts, Coffebean, Optik Seas dan talent – talent lainnya. Saat ini yang sudah memberikaan kesepakatan ada sekitar 150 talent dan sudah beroperasi di Jogja City Mall.

Jogja City Mall juga menjadi satu-satunya mall yang pernah mengadakan pengajian besar. mall ada pengajian? Iya benar. Di Jogja City Mall pernah mengadakan Pengajian Akbar dengan penceramah Ustadz Yusuf Mansur. Pasti semua sudah kenal dengan sosok ustadz yang selalu mengajak jama’ahnya untuk bersedekah ini.

Tempat Hangout Menarik Lainnya: Taman Menteng, Taman Indah di Jantung Ibukota

Dengan hadirnya Jogja City Mall ini juga membuktikan bahwa para pengusaha asli Jogja bisa juga mendirikan perusahaan di tanah kelahiran mereka sendiri. Jogaj City Mall juga diharapkan bisa membantu memecahkan masalah pengangguran dan menambah pemasukan untuk perintahan kabupaten Sleman.

Jogja semakin hari terus mengalami perubahan dan ini adalah awal kalau Jogja akan semakin menuju kota urban dengan masyarakatnya yang semakin beragam dan juga hadir dari semua pelosok Indonesia dan ditandai dengan hadirnya mall-mall baru ini. Termasuk Jogja City Mall salah satunya.

Lele Bakar Depan Jogja City Mall

Lele bakar yang ada di depan pintu masuk Jogja City Mall perlu kamu coba saat sedang berkunjung ke JCM ini. Hampir setiap malam penjualannya selalu habis. Bahkan tak jarang pula sudah habis dibawah pukul sepuluh malam. Untuk sebuah Lele Bakar biasa yang ada dipinggir jalan tentunya ada yang membuat daya tarik sendiri sehingga selalu penuh sesak di datangi pengunjung.

Lele Bakarnya dibuat dengan cara yang sama seperti lele bakar pinggir jalan pada umumnya, akan tetapi rasa yang ditawarkan sungguh nikmat. Pelayanannya juga cepat dan kita bebas mengambil nasi sesuka hati. Dari beberapa Lele bakar yang ada di sepanjang jalan magelang, lele Bakar depan Jogja City Mall ini adalah yang paling nikmat.

Kalau kamu gak percaya, buruan deh datang ke Jogja dan rasakan sensasinya. Untuk harganya juga relatif murah jadi gak bakal nguras kantong kamu, kecuali kamu masuk Jogja City Mall setelah makan dari lele bakar di depannya.

Tunggu apalagi, Jogja Istimewa itu bukan hanya slogan karena sudah mulai banyak wisata – wisata belanja yang hanya bisa kamu temukkan di Jogja ini. Buruan datang ke Jogaj dan selamat berwisata belanja dan hangout di Jogja City Mall.

Tinggalkan komentar